KAPOLSEK BAYONGBONG BESERTA DENGAN ANGGOTA POLSEK BAYONGBONG MENGHADIRI KEGIATAN TABLIG AKBAR DI POLRES GARUT

Garut – Kapolsek Bayongbong beserta dengan anggota Polsek Bayongbong menghadiri kegiatan Tablig Akbar yang diadakan di lapangan Apel Polres Garut (09082018). Kegiatan Tablig Akbar yang dihadiri oleh kurang lebih lima ribu peserta santri/wati ini dilaksanakan dalam merangka mempererat persatuan dan kesatuan bangsa khusunya di Kabupaten Garut. Kegiatan Tablig Akbar ini mendatangkan […]

Garut – Kapolsek Bayongbong beserta dengan anggota Polsek Bayongbong menghadiri kegiatan Tablig Akbar yang diadakan di lapangan Apel Polres Garut (09082018).

Kegiatan Tablig Akbar yang dihadiri oleh kurang lebih lima ribu peserta santri/wati ini dilaksanakan dalam merangka mempererat persatuan dan kesatuan bangsa khusunya di Kabupaten Garut. Kegiatan Tablig Akbar ini mendatangkan penceramah Prof. Dr. Nasarudin Umar,M A., selaku Imam besar Mesjid Istiqlal Jakarta.

Saat dimintai tanggapannya, Kapolsek Bayongbong AKP Dedi Rustandi mengatakan : “Kegiatan Tablig Akbar ini merupakan kegiatan positif yang penuh dengan nilai dan makna khususnya tentang persatuan dan kesatuan bangsa, saya dengan anggota Polsek Bayongbong lainnya hadir disini untuk ikut memeriahkan dan mendukung kegiatan Tablig Akbar ini” ujar AKP Dedi Rustandi.

Diharapkan dengan adanya kegiatan Tablig Akbar ini dapat menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan bangsa serta menggugah kembali jiwa kita mengenai pentingnya untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa khususnya di wilayah Kabupaten Garut dan umumnya dalam kehidupan berbangsa dan bernegara dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia.

 

polresgarut

Next Post

BHABINKAMTIBMAS DESA CINTANEGARA DAN BEBERAPA ANGGOTA SIAGA PIKET AMANKAN MUSYAWARAH WARGA DI AULA KANTOR DESA CINTANEGARA

Fri Aug 10 , 2018
Garut – Bhabinkamtibmas Desa Cintanegara Bripka Tedih Taryana,SH dan beberapa anggota siaga piket Polsek Bayongbong amankan jalannya musyawarah warga di Aula Desa Cintanegara (09082018). Musyawarah warga ini dilaksanakan dalam merangka menyelesaikan permasalahan tentang sengketa penyaluran air bersih bagi warga yang terjadi di Kampung Sukaresmi Desa Cintanegara Kecamatan Cigedug. Saat dimintai tanggapannya, […]