KAPOLSEK CISOMPET MENEMUI WARGANYA MENGGUNAKAN SEPEDA MOTOR

POLRES GARUT – Keinginan yang begitu kuat akan terciptanya kondisi Kamtibmas di wilayah kecamatan cisompet agar tetap kondusif membuat Kepala kepolisian Sektor Cisompet AKP Dedi Sudrajat, sering melakukan kegiatan sambang desa ataupu sambang warga masyarakat. Jarak tempuh yang di lalui untuk menemui warga masyarakat dengan kondisi medan lapangan sangat jauh […]

POLRES GARUT – Keinginan yang begitu kuat akan terciptanya kondisi Kamtibmas di wilayah kecamatan cisompet agar tetap kondusif membuat Kepala kepolisian Sektor Cisompet AKP Dedi Sudrajat, sering melakukan kegiatan sambang desa ataupu sambang warga masyarakat.

Jarak tempuh yang di lalui untuk menemui warga masyarakat dengan kondisi medan lapangan sangat jauh berbeda dengan kondisi jalanan di perkotaan yang begitu mudah di jangkau dengan kendaraan.

Namun semangatnya tidak pudar ataupun meredup, sinar semangat terus berbijar di tengah rimbunnya hutan di sekiling perjalanannya saat menemui warga yang jauh di pelosok masyarakat kota.

Dengan menggunakan sepeda motor yang di desain untuk kondisi jalan yang ekstreem, bekas jejak lintasan roda tercetak jelas di sepanjang jalan yang menembus hutan, tidak ada tepuk tangan penonton seperti saat konser pertunjukkan, di sana hanya suara binatang hutan yang mengiringi perjalanannya,  seakan memberikan semangat kepada orang nomor satu di Kepolisian Sektor Cisompet.

Di wilayah Garut selatan masih banyak anggota Polri yang mempunyai semangat seperti kapolsek Cisompet ini, seperti halnya medan lapangan ekstrem lainnya seperti wilayah Pakenjeng, Cisewu, Cihurip, Talegong, Banjarwangi, Cikelet, Cibalong, Pameungpuek, Bungbulang, Singajaya, adalah medan yang diperuntukan bagi anggota Polri yang bermental baja.

polresgarut

Next Post

KAPOLSEK SINGAJAYA MENEMUI PEMUDA UNTUK ANTISIPASI PENYALAHGUNAAN NARKOBA

Fri Sep 2 , 2016
POLRES GARUT – Pentingnya penyampaian informasi kepada warga masyarakat terutama dalam kaitannya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat ataupun informasi yang berkaitan dengan Kepolisian ( Hukum ) adalah salah satu bentuk upaya pencegahan yang dilakukan oleh Kepolisian. Seperti yang dilakukan olen Kapolsek singajaya dalam rangka penyuluhan kepada pemuda perwakilan 3 […]