Polsek Tarogong Kidul Bersama Team Relawan Indonesia, Melakukan Vaksinasi.

Salah satu tujuan utama vaksinasi COVID-19, adalah Membentuk kekebalan atau kata lainnya adalah untuk melindungi individu yang divaksinasi.

Tentunya perlu adanya dukungan dari berbagai pihak untuk bisa menyukseskan gerakan vaksinasi covid-19, terutama di wilayah Kabupaten Garut.

Team Relawan Indonesia ( Relin ) sangat peduli dengan keadaan pademi covid-19 yang masih dirasakan oleh warga masyarakat saat ini.

Dengan berbekal tekad yang kuat, Team Relawan Indonesia menempatkan diri untuk ikut bagian dalam kegiatan vaksinasi yang di gelar di Pondok pesantren Al Ittihad Kampung Pasirseah Rt. 02 Rw. 12 Kelurahan Sukajaya Kecamatan Tarogong Kidul Kabupaten Garut, sabtu (08/22).

Pemberian Vaksinasi dosis 1 dan dosis 2, dengan sasaran anak usia 6 sampai dengan 11 tahun, remaja, umum dan lansia, dengan vaksinator dari Team Relawan Indonesia ( Relin ).

Bhabinkamtibmas Kelurahan Sukajaya Bripka Tian Ristiandi, SH mengikuti Kegiatan vaksinasi merdeka anak, yang dimulai sejak dari pukul 08.00 Wib, menghadirkan 13 orang tenaga kesehatan, memberikan vaksin kepada 480 orang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Polsek Jajaran Polres Garut Siap Kawal Vaksinasi Merdeka Anak.

Sat Jan 8 , 2022
Percepatan vaksinasi merdeka anak terus dilakukan di seluruh kecamatan di wilayah kabupaten garut, dengan menyasar kepada anak usia 6 sampai dengan 11 tahun. Seluruh personel Polsek jajaran Kepolisian Resor Garut dilibatkan langsung dalam menyukseskan gebyar vaksinasi merdeka anak, bahkan beberapa perwira staff polres garut juga mendapat tugas langsung sebagai perwira […]