Satgas Covid-19 Banyuresmi, Rajin Patroli, Menjadikan Warga Patuhi Protokol Kesehatan.

Garut, Kemana saja anggota kepolisian bertugas saat kami tidur nyenyak tidur dirumah, selepas seharian mencari nafkah dan rejeki, sebuah pertanyaan yang sangat mudah untuk di jawab bagi korps bhayangkara yang dalam hatinya terpatri jiwa tribrata.

Bahkan seorang pecinta tugas kepolisian pun akan mudah menjawabnya, ya dan tentu jawabanya adalah bertugas melayani masyarakat, dalam hal apa saja, dalam pemeliharaan keamanan ketertban masyarakat.

Ketika warga masyarakat berada di kediamannya, seorang petugas polri harus melakukan kegiatan pemeliharaan kamtibmas, patroli adalah salah satunya, jangan sampai terbalik polisinya tidur warga masyarakatnya yang patroli.

Anggota kepolisian sektor banyuresmi, paling sering melakukan patroli bersama, apalagi dalam masa pandemi, satuan tugas covid-19 kecamatan banyuresmi berkeliling di wilayahnya, memonitor aktivitas warga masyarakat pada malam hari.

Dengan adanya pelaksanaan pembatasan kegiatan masyarakat ( PPKM ) level 3 di wilayah kec amatan Banyuresmi, parat petugas patroli ini menyambangi warga, memberikan himbauan dan informasi terkait covid-19, minggu ( 20/03/2022).

Kegiatan yang dimulai dari pukul 20.00 wib, melakukan patroli dengan rute pasar tradisional banyuresmi, daerah perkampungan yang terdapat lintasa sungai cimanuk, obyek wisata situ bagendit.

“ yang melakukan patroli adalah satgas penanganan covid-19 tingkat kecamatan banyuresmi berjumlah 6 orang “ ucap sopian.

Masyarakat kecamatan banyuresmi nampak terlihat mulai menyadari pentingya protokol kesehatan, terutama dalam penggunaan masker pelindung saat berada di ruang publik.

Kapolsek banyuresmi komisaris polisi Supian B.J, S.H, menegaskan bahwa kegiatan patroli satgas covid-19 ini dilaksanakan sebagai langkah pencegahan atau kegiatan preemtif selama pandemi berlangsung di wilayah kecamatan banyuresmi. (swng/sf).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Polsek Cisompet Monitoring 113 Orang Warga Yang Melaksanakan Vaksinasi Covid-19.

Sun Mar 20 , 2022
Garut, Satuan tugas pelaksanaan penanggulangan covid-19 wilayah kecamatan cikelet, melakukan pemberian vaksin dosis 1, 2 dan 3, pada hari Minggu tanggal 20 Maret  2022. Kegiatan yang dimulai sejak pukul 09.00 Wib, dengan melakukan vaksinasi menggunakan sistem doot to door, untuk memudahkan warga masyarakat, dirasakan cukup efektif. Sasaran pelaksanaan Gerai Vaksin […]