Selain Vaksinasi, Polsek Kadungora Monitoring Distribusi Minyak Goreng.

Garut, selain kegiatan yustisi dalam rangka penerapan disiplin untuk patuh  protokol kesehatan di pasar tradisional, wilayah kecamatan kadungora. menjelang bulan puasa yang sebentar lagi datang, polsek kadungora melakukan pemantauan ketersediaan minyak goreng di pasaran, kamis ( 24/03/2022)

Pemantauan ketersediaan maupun harga minyak goreng serta kegiatan operasi  yustisi untuk  penerapan patuh protokok kesehatan di pasar  tradisional,  wilayah kecamatan kadungora dalam rangka menindak lanjuti inmendagri nomor 18 tahun 2022.

Kegiatan ini dimulai dari  pukul 08.00 Wib,dengan sasaran para pedagang dan  pengunjung/pembeli pasar baru kadungora, pengendara sepeda motor maupun pengendara mobil yang tidak mematuhi protokol kesehatan covid 19.

Dari hasil pemantauan dapat terlihat ketersediaann  minyak goreng relatif masih mencukupi untuk kebutuhan masyarakat cukup banyak, untuk himbauan protokol kesehatan  tetap mengingat warga agar senntiasa membiasakan memakai masker pelindung, mencuci tangan menggunakan sabun, menjaga jarak, dan untuk mengikuti vaksinasi  sebagai upaya mencegah atau memutus mata rantai penyebaran covid-19 di wilayah kecamatan kadungora kabupaten garut.

“ untuk warga yang kedapatan tidak memakai masker saat operasi, kami bagi masker pelindung “ ujar krisna.

Kapolsek Kadungora Kompol Drs. H. Krisna Iwan, menegaskan bahwa kegiatan ini sebagai langkah pencegahan dalam menghadapi penyebaran covid-19 yang masih pandemi.(swng/sf)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Divisi Humas Polri Usung Tiga Fokus Utama Hadapi Era Digital.

Thu Mar 24 , 2022
Jakarta – Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo menyatakan jajaran kepolisian harus siap menghadapi tantangan di era digital seperti saat ini. Dia menjabarkan tiga fokus utama yang akan dilakukan. Dedi bilang, sesuai perintah Presiden RI, Joko Widodo bahwa kepolisian harus mengetahui perkembangan kebijakan makro pemerintah di era digital. […]