SIRAMAN ROHANI BADA SUBUH OLEH KAPOLSEK BAYONGBONG

Garut, selepas selesai melaksanakan shalat subuh berjamaah, anggota Polsek Bayongbong menerima siraman rohani dari Kapolsek Bayongbong (19052018) Kapolsek Bayongbong AKP Dedi Rustandi tampak memberikan tausiah kepada para anggota dan dengan penuh keseriusan para anggota mendengarkan tausiah dari Bapak Kapolsek Bayongbong tersebut.  Siraman rohani ini dilakukan dengan maksud untuk menambah keilmuan […]

Garut, selepas selesai melaksanakan shalat subuh berjamaah, anggota Polsek Bayongbong menerima siraman rohani dari Kapolsek Bayongbong (19052018)

Kapolsek Bayongbong AKP Dedi Rustandi tampak memberikan tausiah kepada para anggota dan dengan penuh keseriusan para anggota mendengarkan tausiah dari Bapak Kapolsek Bayongbong tersebut.  Siraman rohani ini dilakukan dengan maksud untuk menambah keilmuan para anggota khususnya ilmu agama, sebagai sarana untuk selalu melaksanakan nasehat kebajikan, menenangkan jiwa serta menambah keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT.

Saat dimintai tanggapannya, Kapolsek Bayongbong AKP Dedi Rustandi mengatakan : “in sya Allah ke depannya, kegiatan siraman rohani ini akan rutin dilaksanakan, minimalnya  setiap satu minggu satu kali, ” ujar AKP Dedi Rustandi.

Semoga dengan adanya siraman rohani ini anggota Polsek Bayongbong menjadi seorang anggota POLRI yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT serta menjalankan tugasnya selaku Bhayangkara Negara dengan penuh amanah.

 

 

polresgarut

Next Post

PATROLI MALAM TETAP DILAKSANAKAN OLEH ANGGOTA POLSEK BAYONGBONG

Sat May 19 , 2018
Polres Garut – Pada hari Jum’at tanggal 18 Mei 2018 sekitar pukul 01.00  Wib siaga piket Polsek Bayongbong tetap semangat melaksanakan patroli malam dengan bertempat di Wilayah hukum Polres Garut tepatnya di Kecamatan Bayongbong Kabupaten Garut.   Kegiatan patroli malam ini rutin dilaksanakan dengan sasaran mencegah terjadinya C3 atau Curat, […]