Suasana Haru Sangat Kental Terasa Dalam Kegiatan Pelepasan AKBP Novri Turangga E Yang Pindah Ke Polda Metro Jaya

Polres Garut – Pada hari Kamis tanggal 07 Desember 2017 sekitar pukl 15.00 WIB dengan bertempat di Markas Kepolisian Resor Garut. Dengan bergulir nya rotasi jabatan perwira menengah jajaran Polda Jabar beberapa Kapolres jajaran Polda Jabar mengalami pergantian dan rotasi Jabatan. Dalam hal ini juga Polres Garut mengalami pergantian pimpinan […]

Polres Garut – Pada hari Kamis tanggal 07 Desember 2017 sekitar pukl 15.00 WIB dengan bertempat di Markas Kepolisian Resor Garut.

Dengan bergulir nya rotasi jabatan perwira menengah jajaran Polda Jabar beberapa Kapolres jajaran Polda Jabar mengalami pergantian dan rotasi Jabatan. Dalam hal ini juga Polres Garut mengalami pergantian pimpinan yakni jabatan Kapolres Garut.

Kapolres Garut yang sebelumnya dijabat oleh AKBP Novri Turangga E , MH , M.Si. kini digantikan oleh AKBP Budi Satria Wiguna , S.Ik. Kegiatan serah terima jabatan pun dilaksanakan di Mapolda Jabar dan dipimpin langsung oleh Kapolda Jabar Irjen Pol Drs. Agung Budi Maryoto , Kapolres Garut , Kapolres Cianjur dan Kapolres Karawang pun mengalami pergantian.

Selepas Kegiatan Serah Terima Jabatan di Mapolda Jabar tepatnya pada pukul 15.00 WIB Kapolres Garut AKBP Budi Satria Wiguna , S.Ik. tiba di Mapolres Garut. Waka Polres Garut KOMPOL Gotam Hidayat , S.Ik.menyambut hangat kedatangan Kapolres Garut dengan memberikan penghormatan dan pemberian Karangan bunga sebagai tanda selamat datang kepada Kapolres Garut dan Ibu.

Pasukan Jajar Kehormatan Polres Garut pun dengan gagahnya memberikan ucapan selamat datangnya dengan caranya tersendiri dilanjutkan dengan Pasukan Pedang Pora yang menyambut Kapolres Garut beserta Ibu dengan alunan pedangnya yang indah. Lantunan suara gamelan kesenian khas tanah pasundan dan tari Jaipong pun disuguhkan dalam menyambut kedatangan Kapolres Garut.

Waka Polres Garut pun mendampingi Kapolres Garut beserta Ibu untuk bertatap muka langsung dengan para Pejabat Utama Polres Garut dan Para Kapolsek jajaran Polres Garut. Para Forkopimda Kabupaten Garut pun beramai-ramai menghadiri Farrewell dan Wellcome Kapolres Garut diantaranya ialah Bupati Garut , Wakil Bupati Garut , Dandim 0611 Garut , Dandenpom Garut , Kasrem 062 TN , Kajari Kabupaten Garut , Ketua MUI Kabupaten Garut dan jajaran Forkopimda lainnya.

Kapolres Garut AKBP Budi Satria Wiguna , S.Ik. merasa terharu dan agak gugup dengan acara serah terima jabatan yang baru kali ini ia rasakan karena inilah pertama kali saya menjabat menjadi Kapolres dan semoga dengan kehadiran saya dapat meneruskan perjuangan Kapolres yang lama untuk membangun Polres Garut khususnya Kabupaten Garut lebih baik lagi”. ujar Kapolres Garut.

Sementara itu Kapolres Garut yang lama “AKBP Novri Turangga E , MH , M.Si. mendapatkan kesempatan untuk dipromosikan menjadi Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya setelah kurang lebih 1 tahun lebih 2 hari menjabat sebagai Kapolres Garut , tentunya menjadi kebanggan putra daerah Kabupaten Garut mendapatkan jabatan yang sungguh luar biasa dan semoga beliau beserta Keluarga dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan selalu mendapatkan kesehatan dan kelancaran dimanapun beliau bertugas “, ujar Bupati Garut.

Kegiatan pun dilanjutkan dengan kegiatan kenal pamit pasukan jajar kehormatan pun memberikan penghormatan terakhir kepada AKBP Novri Turangga E , MH , M.Si. lalu beliau pun berpamitan dengan seluruh Keluarga besar Polres Garut suasana haru pun sangat kental terasa namun beliau menekankan karena ini adalah tugas dan tanggung jawab harus benar-benar dipedomani dengan baik.

polresgarut

Next Post

Semangat Pagi Anggota Polsek Karangpawitan

Fri Dec 8 , 2017
Polres Garut – Pada hari Jum’at tanggal 08 Desember 2017 sekitar pukul 06.30 WIB sampai dari 07:30 WIB dengan bertempat di Wilayah hukum Polres Garut. Anggota Polsek Karangpawitan telah melaksanakan pelayanan dan pengamanan rawan pagi di beberapa titik daerah rawan yang terkenal padat arus lalu lintas pada pagi hari. Kegiatan […]