Unit Dikyasa Sat Lantas Polres Garut Melaksanakan Program Pembinaan dan Penyuluhan “Safety Ridding”

Polres Garut – Pada hari Rabu tanggal 15 November 2017 sekitar pukul 08:00 WIB dengan bertempat di Toserba Yogya tepatnya di Basement Toserba Yogya Kelurahan Pakuwon Kecamatan Garut Kota Kabupaten Garut. Unit Dikyasa Sat Lantas Polres Garut telah melaksanakan program kegiatan “Safety Ridding”. Kegiatan ini dilaksanakan 5 orang Anggota Unit […]

Polres Garut – Pada hari Rabu tanggal 15 November 2017 sekitar pukul 08:00 WIB dengan bertempat di Toserba Yogya tepatnya di Basement Toserba Yogya Kelurahan Pakuwon Kecamatan Garut Kota Kabupaten Garut. Unit Dikyasa Sat Lantas Polres Garut telah melaksanakan program kegiatan “Safety Ridding”.

Kegiatan ini dilaksanakan 5 orang Anggota Unit Dikyasa Sat Lantas Polres Garut dan 2 diantaranya adalah personil Polwan , kegiatan ini pun diikuti oleh Pimpinan Toserba Yogya , dan Karyawan Toserba Yogya yang berjumlah sekitar 100 orang.

Pada kegiatan Safety Ridding kepada karyawan Toserba Yogya anggota Unit Dikyasa memberikan materi berupa ;
– Sosialisasi UU No. 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.
– Menghimbau agar karyawan yang menggunakan R2 selalu menggunakan helm bagi pengemudi maupun penumpang.
– Melengkapi surat-surat kendaraan bermotor, seperti SIM & STNK.
– Saat masuk dan keluar toserba Yogya agar tidak saling mendahului yang dapat mengakibatkan kemacetan.
– Menekankan agar tidak ada kendaraan pribadi yang memasang Sirene dan Rotator sesuai pasal 287 ayat 4 UU no 22 /2009.
– Launching Tahun Keselamatan untuk Kemanusiaan.

Maksud dan tujuan kegiatan safety ridding ini adalah ;
– Kegiatan safety ridding ini merupakan salah satu upaya pembinaan dan penyuluhan kepada para karyawan agar dapat mengerti dan memahami aturan berlalu lintas.
– Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat menambah wawasan/pengetahuan para karyawan tentang tata tertib berlalu lintas serta meningkatkan kesadaran berlalu lintas.
– Setelah melaksanakan kegiatan ini diharapkan bisa melaksanakan sesuai arahan serta selanjutnya bisa menyampaikan materi ini kepada keluarga atau teman-teman lainnya sehingga tercipta budaya tertib lalu lintas menuju kamseltibcar lantas.

 

polresgarut

Next Post

Police Goes To School Kini Mengunjungi SDN Pakuwon 1,2 dan 3

Wed Nov 15 , 2017
Polres Garut – Pada hari Rabu tanggal 15 November 2017 sekitar pukul 09.00 WIB dengan bertempat di Wilayah hukum Markas Kepolisian Resor Garut. Unit Dikyasa Sat Lantas Polres Garut telah melaksanaan kegiatan “Police Goes To School “. Unit Dikyasa Sat Lantas Polres Garut telah memberikan pendidikan dan pemahaman materi lalu […]